Kamus Inggris - Indonesia Berbasis CLI di Linux

Aplikasi kamus Inggris - Indonesia untuk OS Linux saat ini sudah semakin berkembang sebut saja Kamus Plus, gKamus dll. Tapi dari beberapa aplikasi kamus yang saya sebutkan tadi itu semua nya berbasis GUI, lalu pertanyaanya adalah apakah ada aplikasi kamus berbasis CLI (command line interface) khusus linux ?

Tentu saja ada, salah satu member dari forum Ubuntu Indonesia di facebook mas Galih Prastowo Aji‎ memposting cara untuk menginstall aplikasi kamus berbasis CLI ini, dan atas persetujuan beliau lah saya posting tutorial nya diartikel ini :-)

Cara Install Kamus CLI di GNU/Linux

Bagi sobat yang tertarik untuk menginstall aplikasi kamus berbasis CLI ini silahkan simak tutorial ini sampai akhir, pertama tentu saja buka terminal linux sobat dan ketikkan atau copy paste perintah berikut untuk mendownload file-nya
$ wget -P ~ https://dl.dropboxusercontent.com/u/81253579/kamus/kamus
Setelah di download ubahlah hak akses nya agar file kamus yang sudah sobat download tadi dapat di eksekusi dan di jalankan.
$ chmod +x kamus
Jalankan aplikasi kamus dengan mengetikkan perintah berikut di terminal
$ bash ~/kamus
Dan hasilnya akan seperti ini, sampai tahap ini kamus berbasis CLI di linux sobat sudah bisa dijalankan dengan lancar


Oh iya, kelebihan kamus berbasis CLI ini selain mudah digunakan tapi juga kosakata dan definisi kata nya bisa kita ubah dan bisa ditambahkan sesuka hati, untuk merubah nya buka file en-id.dict atau id-en.dict di dalam folder ~/.dicts/  menggunakan teks editor gedit, mousepad, leafpad, nano atau aplikasi text editor lain nya

Apabila ingin menambahkan kosakata bahasa inggris ke indonesia silahkan buka file en-id.dict dengan perintah berikut
$ gedit ~/.dicts/en-id.dict
Atau ketikkan perintah berikut untuk membuka file id-en.dict dan menambahkan kosakata bahasa indonesia ke bahasa inggris di dalam file tersebut
$ gedit ~/.dicts/id-en.dict
Setelah file nya terbuka silahkan isi dan tambahkan kosakata baru beserta definisi (arti) nya dengan format seperti ini

Kata1<tab>definisi kata1
Kata2<tab>definisi kata2
Kata3<tab>definisi kata3

Kalau sudah selesai silahkan di save, untuk mempermudah penggunaan aplikasi kamus ini sobat bisa memindahkan file kamus yang ada di direktory $HOME ke direktory /usr/bin/ agar sobat cukup mengetikkan kata kamus di terminal dan tidak perlu mengetikkan bash ~/kamus untuk membuka aplikasi nya, lakukan perintah berikut untuk memindahkan
$ sudo mv ~/kamus /usr/bin
Kalau sudah dipindahkan ke directory /usr/bin maka sobat cukup mengetikkan kata kamus saja di terminal linux untuk membuka nya, dan hasilnya akan seperti ini.


Kesimpulan

Dengan aplikasi kamus inggris - indonesia berbasis CLI (command line interface) yang bisa kita jalankan di terminal linux ini tentu sangat bermanfaat sekali, karena kita tidak perlu membuka banyak jendela aplikasi untuk menjalankan nya,   menarik bukan ? Silahkan dicoba dan semoga bermanfaat !


Kosakata di ambil dari :
https://github.com/abihf/kamus

Popular posts from this blog

Cara Install Mikrotik di Virtual Private Server (VPS)

6 Tempat Wisata Terkenal di Belgia

Chord : Suran - Step Step (OST. Jealousy Incarnate)